
Kliknusantara.com | DONDO – Pemerintah Desa Ogowele Buga kembali laksanakan penyemprotan disinfectan ke rumah warga dan rumah ibadah serta gedung fasilitas umum pada Sabtu (23/01/2021).
Penyemprotan disinfectan dimulai dari 07.00 pagi hari dan selesai di jam 11:00 siang, upaya ini di lakukan guna mencegah penyebaran Covid -19 dan memutus mata rantai Covid-19 di Desa Ogowele Buga.

“Penyemprotan disinfectan dilaksanakan sekedar pencegahan pak,” kata Sekretaris Desa Ogowele Buga, Hendra kepada awak Liputan Desa Membangun melalui sambungan WhatsApp, Sabtu malam.
Masih menurut Hendra penyemprotan berjalan lancar dan dengan penyemprotan ini agar warga terhindar dari Covid-19. Itu mengingat saat ini kasus positif meningkat tajam…… (Aby).